Prediksi Gurita : Prediksi Pertandingan Final Piala Dunia 2010 antara Spanyol vs Belanda menurut prediksi Paul Gurita, Spanyol akan keluar sebagai juara. Pertandingan final Piala Dunia 2010 yang akan berlangsung di Soccer City Stadium, Johannesburg, Ahad (11/7) atau Senin dini hari WIB, diramalkan tim Matadorlah yang akan mengangkat trophy juara.
Prediksi Gurita ini telah menjadi pusat perhatian dan menjadi pegangan para petaruh pejudi bola dalam menentukan tim pilihannya. Selama pertandingan Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, Prediksi Gurita telah menebak enam laga yang dijalani Jerman dengan tepat. Jumat (9/7) siang ini, Paul kembali mengeluarkan prediksinya. Seperti dalam proses prediksi sebelumnya, dua kotak berisi masing-masing berbendera kedua tim (Belanda dan Spanyol) yang akan berlaga di partai final diturunkan kedalam tangki tempat tinggal Paul.
Dalam proses prediksi gurita ini yang disiarkan secara langsung oleh televisi Jerman ini, Paul secara meyakinkan berenang lalu bertengger di kotak yang berbendera Spanyol sebelum akhirnya mengambil makanan berupa remis dari dalam kotak tersebut.
Beberapa saat sebelumnya, moluska bertangan delapan ini juga telah memilih Jerman ketimbang Uruguay untuk memenangkan laga perebutan tempat ketiga PD 2010. Apakah
prediksi gurita ini akan kembali terbukti kebenarannya ?...Kita bersama bisa menyaksikannya dalam 2 hari kedepan. Prediksi Gurita Paul ini benar - benar menjadi sensasi tersendiri pada Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan ini. Anda percaya ?...
sumber:liputan6